10 Januari 2009

• Mataram Kena Banjir

Sumber : www.antaramataram.com

BENCANA BANJIR
Sejumlah warga melintas digenangan air yang merendam Lingkungan Sekarbela, Mataram, NTB, Sabtu (10/1). Sedikitnya 500 kk di lingkungan Karang Pule dan Sekarbela terendam rumahnya akibat luapan air sungai dan hujan yang sejak kemarin malam terus turun. Banjir juga terjadi di sejumlah wilayah di Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram.(Foto:Ahmad Subaidi/


Sabtu, 10 Januari 2009 10:14 - Laporan anwar

RATUSAN RUMAH WARGA DI MATARAM TERENDAM BANJIR
Mataram, 10/1 (ANTARA) - Diperkirakan ratusan rumah warga di sejumlah daerah di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan sekitarnya terendam banjir akibat guyuran hujan deras semalaman.
ANTARA di Mataram, Sabtu, melaporkan, banjir diantaranya menggenangi pemukiman penduduk di daerah Parampuan dan telaga Waru di Kecamatan Labu Api, serta Karang Pule di Kecamatan Sekarbela.
Genangan air di daerah tersebut cukup tinggi, bahkan di Jalan Sultan Kaharudin di Karang Pule, genangan air mencapai 2-3 meter dari badan jalan.
Banjir yang menggenangi pemukiman penduduk tersebut diduga akibat meluapnya Sungai Blenyok dan Sungai Pesongoran. Sungai tersebut hanya berjarak sekitar 200 meter dari wilayah Karang Pule.
Air sungai meluap setelah tidak mampu menampung guyuran air hujan yang terjadi sejak Jumat (9/1) petang.
Warga di lokasi banjir kini berusaha menyelematkan barang-barangnya, sementara sebagian lainnya sudah mengungsi ke lokasi yang lebih tinggi yang dinilai aman seperti masjid atau di rumah saudaranya.
Selain rumah penduduk sejumlah sekolah dan perkantoran juga terkena banjir seperti Sekolah Dasar (SD) 02 Ampenan dan SMP Negeri 21 di Jalan TGH Rafi Hamdani, Karang Pule.
Siswa dan guru di SMP Negeri 21 kini tidak bisa melakukan aktivitas belajar mengajar karena genangan air mencapai satu meter.
Tim SAR dan polisi kini sudah diterjunkan ke lokasi banjir. Dengan bantuan perahu karet petugas berusaha membantu mengevakuasi warga yang kini masih terjebak banjir.
Walikota Mataram HM Ruslan bersama aparat terakit kini juga sedang meninjau daerah-daerah yang dilanda banjir.


0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda